Minggu, 25 Desember 2011

The Art of Indonesian Streetball, Sebuah Buku Tentang Main Basket

Kalau kalian berpikir bahwa skill basket yang jago, badan yang atletis, dan gaya yang memikat adalah hal-hal yang dibutuhkan untuk menjadi seorang pebasket yang hebat, maka kalian salah besar. Kalian juga butuh otak yang encer. Kepintaran dan kecerdasan yang harus selalu diasah dengan berbagai cara. Mendengarkan yang berguna, tontonan berkualitas, dan baca buku-buku bermutu. Jika kerjaan kalian hanya main basket, nonton sampah yang diberi label sinetron, dan nongkrong di tempat-tempat dunia malam terlalu sering, siap-siaplah menjadi orang yang tidak berguna.
Baca buku boss, biar hidup lu berguna!
Ini adalah buku pertama yang diulas di blog ini. “The Art of Indonesian Streetball, You Need Skill 2 Win But You Also Need Style To Shine.” Judulnya keren abis! Tapi kok yang kasih komentar di sampul adalah Glenn Friedly yaa? Dia komentarin Dewi Sandra aja atau yang lebih segar, Sandra Dewi. Sampulnya berkualitas. Ngilik banget dengan software desain.
Isi? Sedikit kurang baik dibandingkan “Laskar Pelangi”. Walau sama-sama diterbitkan oleh Mizan Publishing. Jika saja Andrea Hirata bergabung dengan Ibrahim Amir Hasan, penulis buku ini, mungkin Ikal akan jadi point guard yang baik, Lintang bisa berposisi di center, dan Mahar playmaker.
Hey, you need to read it guys! Available in Gramedia. Basketball requires good skill and beautiful mind!

1 comments:

Posting Komentar