This is default featured post 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured post 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured post 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured post 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured post 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Jumat, 10 Agustus 2012

Sahabat Kecilku di Rumah

Ini lah keluarga yang selalu ada disetiap waktu. Begitu banyak kenangan manis yang aku dapatkan didalam keluarga ini. Mulai dari aku lahir, dibesarkan dikeluarga sederhana, tapi itu semua harus disyukuri.

Rabu, 25 Januari 2012

Merokok

  • Bahaya Merokok
Merokok juga dapat menyebabkan kanker, penyakit jantung, stroke dan meningkatkan kolesterol. Jantung akan terpengaruh secara langsung karena pembuluh darah membangun jaringan lemak lebih cepat disekitarnya. Sehingga arteri tidak akan cukup cepat untuk memompa darah yang bisa mendukung kebutuhan alami jantung. Akibatnya terjadi pembekuan darah, merusak pembuluh darah dan pada akhirnya menyebabkan penyumbatan yang bisa berakhir dengan stroke bahkan kematian.

Jika Anda perokok aktif, jangan anggap Anda saja yang beresiko terkena penyakit. Orang lain yang menghirup asap rokok Anda juga berpeluang besar mempunyai penyakit yang mematikan. Karena asap rokok mengandung karbon monoksida dan tar yang juga menjadi racun dalam tubuh mereka.

  • Bahaya Merokok Bagi Kesehatan
Bahaya Merokok bagi Kesehatan Itu Bukan Hanya Milik Perokok Aktif. Jika Anda termasuk perokok aktif, nampaknya Anda harus sedikit perduli dengan orang-orang sekitarnya. Mengapa? Karena saat merokok, bukan hanya Anda yang beresiko terkena penyakit kronis tetapi orang-orang disekitarnya memiliki resiko yang jauh lebih besar.
Saat asap rokok terlepas, secara langsung seorang perokok pasif akan menghirup udara yang bercampur asap. Ini bisa mengakibatkan sesak nafas, iritasi hingga sakit jantung dan paru-paru.

Asap rokok yang terlepas mengandung nikotin, karbon monoksida, hidrogen sianida dan amonia. Semua zat-zat tersebut adalah racun mematikan yang lambat laun bisa menggerogoti kesehatan tubuh perokok pasif. Bahkan efeknya bisa lebih parah jika dibandingkan dengan perokok aktif.

Merokok memang sangat merugikan kesehatan, bukan hanya diri sendiri tetapi juga orang lain yang ada disekitarnya. Mengingat bahaya merokok bagi kesehatan sudah sangat jelas dan nyata, mengapa tidak belajar untuk berhenti merokok sekarang. Pasti ada alternatif lain untuk meninggalkan keinginan Anda untuk merokok. Bukankah kesehatan itu mahal harganya? Sebelum semuanya terlambat, kenapa tidak dimulai dari sekarang?

  •  Cara Berhenti Merokok
Tahapan pertama dan terpenting adalah niat yang besar serta sungguh-sungguh ingin berhenti merokok. Tanpa niat yang besar mustahil seseorang bisa berhenti merokok. Banyak mengaku diri perokok berat dan mengakui bahwa tekad mereka sangat besar untuk berhenti merokok. Namun ketika mereka keluar dan berkumpul kembali dengan teman-temannya yang merokok, keinginan itu muncul kembali. Inilah kenapa niat dan tekad itu yang paling penting ketika Anda ingin benar-benar berhenti merokok.

Langkah berikutnya, temukan cara berhenti merokok yang mudah menurut Anda. Karena setiap individu pasti memiliki pemikiran yang berbeda. Misalnya saja dengan mengisi kegiatan yang lebih sehat, seperti olah raga atau berkebun. Atau mungkin mendalami hobi Anda untuk mengalihkan perhatian terhadap keinginan merokok.

Kurangi jumlah rokok yang Anda konsumsi sedikit demi sedikit dan bertahap. Jangan memaksakan diri untuk berhenti merokok semalam, karena keesokan harinya keinginan merokok bisa jauh lebih besar. Hal ini dapat menyebabkan Anda stress, merasa depresi hingga mudah marah. Namun apabila Anda rutin dan disiplin lama-kelamaan akan terbiasa.
Anda Informasikan teman-teman dan keluarga tentang keputusan Anda untuk berhenti merokok. Mengapa? Karena seseorang yang memiliki keinginan kuat untuk berhenti merokok perlu dukungan dari orang-orang yang ada di sekitarnya. Mereka bisa membantu mengawasi dan mengingatkan apabila Anda mulai tidak disiplin.

Cari makanan atau benda yang dapat menggantikan mengidam rokok. Anda harus kreatif untuk menggantikan rokok dengan benda lain yang dapat menghilangkan dan mengobati kerinduan Anda tentang sugesti untuk merokok. Misalnya saja dengan mengonsumsi permen karet atau menggunakan rokok elektrik. Ini bisa menjadi alternatif ketika keinginan merokok sudah tidak tertahankan. Intinya cara berhenti merokok yang paling efektif besumber pada diri Anda sendiri. Sekuat apa keinginan dan niat itu ada di dalam diri Anda. Jika ingin hasil yang positif, usaha juga harus positif dan tetap disiplin. Mulailah hidup sehat dengan berhenti merokok hari ini!


Sistem Pernapasan Pada Manusia


  • Definisi Pernapasan
Sistem pernapasan bekerja untuk memasukkan dan mengeluarkan udara ke dalam dan keluar tubuh. Udara yang dimasukkan ke dalam tubuh adalah oksigen, sedangkan yang dikeluarkan adalah karbon dioksida. Sistem pernapasan berfungsi untuk memasok oksigen ke sel-sel tubuh. Oksigen digunakan oleh sel tubuh untuk membakar sari-sari makanan supaya dihasilkan tenaga. Tenaga berguna untuk melakukan segala aktivitas hidup. Udara yang dihasilkan dari proses pembentukan energi ini adalah karbon dioksida. Karbon dioksida ini kemudian dikeluarkan oleh tubuh melalui organ pernapasan juga. Oleh karena itu, di dalam bernapas, terdapat kegiatan menarik dan membuang napas.

Oksigen yang dihirup pada saat menarik napas akan berdifusi masuk ke darah dalam kapiler darah yang menyelubungi alveolus.  Selanjutnya, sebagian besar oksigen diikat oleh hemoglobin untuk diangkut ke sel-sel jaringan tubuh. Hemoglobin yang terdapat dalam butir darah merah atau eritrosit ini tersusun oleh senyawa hemin atau hematin yang mengandung unsur besi dan globin yang berupa protein. Hasil pernapasan yang dikeluarkan adalah berupa CO2. Sebenarnya reaksi pernapasan berupa pengolahan O2 menjadi energi dan penglepasan CO2 tersebut dilakukan di dalam sel dan terjadi pada bagian yang disebut mitokondria. Peristiwa respirasi di dalam sel ini disebut pula sebagai oksidasi. Jadi, organ pernapasan berfungsi untuk mengambil udara pernapasan, menampung, kemudian mendistribusikannya ke seluruh jaringan, serta selanjutnya mengeluarkannya dalam bentuk udara hasil pernapasan. Udara hasil pernapasan selain CO2 adalah H2O (uap air). Oleh karena itulah, apabila kamu mengembuskan napas di kaca akan terbentuk titik-titik air. \
  • Organ Penyusun Sistem Pernapasan
 1. Hidung, Merupakan muara keluar-masuknya udara pernapasan. udara mengalami perlakuan. (a) Udara yang masuk ke hidung akan disaring dulu oleh rambut hidung, sehingga debu dan partikel kotoran tidak masuk ke dalam paru-paru. (b) Udara dihangatkan oleh kapiler darah yang ada di dalam hidung, sehingga suhunya sesuai dengan suhu tubuh. (c) Udara dilembapkan oleh lapisan lendir yang ada di dalam rongga hidung.
2. Faring Terletak di belakang mulut, tempat yang dilewati oleh udara, makanan, dan air.
3. Laring,  Merupakan kotak suara tempat diproduksi suara.
4. Trakhea, Sering disebut juga sebagai tenggorokan, merupakan sebuah pipa udara yang mempunyai ruas-ruas menyerupai tumpukan cincin. Saluran ini menuju ke arah bronkus.
5. Bronkus,  Merupakan saluran yang membawa udara dari trakhea menuju ke paruparu.
6. Paru-paru,  Di dalam paru-paru, bronkus bercabang menjadi pipa-pipa yang lebih kecil disebut bronkioli.
7. Bronkioli,  Merupakan cabang dari bronkus yang berada di dalam paru-paru.
8. Alveoli,  Merupakan  kantung udara, dinding alveoli tipis dan menopang jaringan-jaringan kapiler, yaitu saluran halus yang berisi darah. Dalam alveoli terjadi pertukaran gas oksigen dan gas karbondioksida.

  •  Mekanisme pernapasan
1. Pernapasan Dada, adalah pernapasan yang melibatkan otot antartulang rusuk, yang berperan mengangkat tulang rusuk, sedangkan otot antartulang rusuk dalam berperan menurunkan tulang rusuk ke posisi semula.
Mekanisme pernapasan dada dapat dibedakan sebagai berikut.

a. Fase inspirasi, berupa berkontraksinya otot antartulang rusuk sehingga volume rongga dada membesar. Akibatnya, tekanan dalam rongga dada menjadi lebih kecil daripada tekanan di luar sehingga udara luar yang kaya oksigen masuk.
 
b. Fase ekspirasi, merupakan fase relaksasi atau kembalinya otot antartulang rusuk ke posisi semula yang dikuti oleh turunnya tulang rusuk sehingga volume rongga dada menjadi kecil. Sebagai akibatnya, tekanan di dalam rongga dada menjadi lebih besar daripada tekanan luar sehingga udara dalam rongga dada yang kaya karbon dioksida keluar.


2. Pernapasan Perut, merupakan pernapasan yang mekanismenya melibatkan aktivitas otot-otot diafragma yang membatasi rongga perut dan rongga dada. Mekanisme pernapasan perut dapat sebagai berikut.

1. Fase inspirasi, otot diafragma berkontraksi sehingga diafragma mendatar. Akibatnya, volume rongga dada membesar dan tekanan menjadi kecil sehingga udara luar masuk.

2. Fase ekspirasi, merupakan fase berelaksasinya otot diafragma (kembali ke posisi semula) sehingga volume rongga dada mengecil dan tekanan menjadi lebih besar. Akibatnya, udara keluar dari paru-paru keluar.
  • Gangguan dan Penyakit  pada Sistem Pernapasan
a. Alergi, karena debu dapat menimbulkan bersin-bersin, lalu rongga hidung membengkak dan gatal
sehingga terjadi batuk-batuk baik ringan maupun berat. Kemudian ada pula individu yang rentan terhadap serbuk sari. Selaput lendir hidung dan mata menjadi bengkak dengan disertai keluarnya ingus dan bersin-bersin.
Reaksi alergi dapat dikurangi dengan memberikan senyawa antihistamin atau pereda alergi.
b. Selesma (pilek yang mengiringi influensa), merupakan kondisi hidung berair atau mungkin tersumbat
lendir diikuti dengan hilangnya sensitivitas indera penciuman. Selesma disebabkan oleh infeksi virus. Pada umumnya dapat sembuh sendiri setelah beberapa hari.
c. Mimisan, terjadi akibat pecahnya pembuluh darah yang ada di dalam hidung. Mimisan sering terjadi pada anak-anak. Namun, dapat pula terjadi pada orang dewasa yang memiliki hipertensi dan gejala stroke.
d. Polip, merupakan jenis tumor jinak yang menyumbat sebagian jalan udara pada hidung. Sering menimbulkan suara yang sengau dan dapat mengakibatkan kesulitan bernapas. Polip dapat dibuang melalui operasi.
e. Rhinitis, merupakan radang selaput hidung yang disebabkan oleh bakteri. Dapat pula disebabkan oleh selesma maupun alergi.
f. Sinusitis, berupa peradangan yang bisa menyebabkan sakit kepala dan nyeri pada tulang pipi.
g. Laringitis, merupakan peradangan pada kotak suara yang menimbulkan suara menjadi lirih bahkan mungkin dapat tidak terdengar sama sekali. Dapat disembuhkan dengan jalan mengistirahatkan pita suara.
h. Trakheitis, berupa peradangan pada trakhea yang pada umumnya disebabkan oleh infeksi virus.
i. Bronkhitis, merupakan peradangan pada bronkhus yang disebabkan oleh infeksi dan dapat diperparah oleh asap, misalnya asap rokok dan asap polusi.
j. Pneumonia, diawali dengan adanya gejala radang pada paruparu dan paru-paru terisi dengan cairan radang. Pneumonia disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus. Dapat pula disebabkan oleh asap rokok dan asap polusi.
k. Pleuritis, berupa radang selaput yang menyelubungi paru yang disebut sebagai selaput pleura. Radang ini sering diikuti rasa nyeri.
l. Tuberkulosis paru, merupakan penyakit yang disebabkan oleh parasit.
m. ISPA (infeksi saluran pernapasan atas), terjadi pada anak-anak atau penduduk di wilayah yang kurang sehat.
n. Asma (sesak napas), disebabkan oleh faktor genetik, dapat berupa penyempitan saluran napas dan paru-paru.
o. Emfisema, merupakan pembengkakan paru-paru karena pembuluh darah nya kemasukan udara.
p. Kanker paru-paru, merupakan salah satu yang paling berbahaya. Sel-sel kanker pada paru-paru terus tumbuh tidak terkendali. Penyakit ini lamakelamaan dapat menyerang seluruh tubuh. Salah satu pemicu kanker paru-paru adalah kebiasaan merokok.
 

Minggu, 22 Januari 2012

Trik Baru Photoshop

Assalamu'alaikum Wr. Wb. 

Di kesempatan kali ini saya akan memberikan sedikit trik mengenai beberapa fungsi toolbox seperti dodge tool. Dan trik bagaimana menghilangkan jerawat dengan menggunakan adobe photohop. 

  • Dodge tool digunakan untuk memberikan gelap terang suatu gambar, juga biasa digunakan untuk memutihkan wajah atau bagian tubuh yang dianggap sedikit gelap.  Bagi anda yang tidak kelihatan pede di depan kekasih anda, anda dapat menggunakan trik ini untuk memperindah diri anda. Ada tiga pilihan yang ada dalam dodge tool yaitu : Caranya sangat mudah : Open image lalu pilih gambar yang ingin anda edit, kemudian pada kolom layers image, buka lah gembok yang terkunci dengan cara men-double klik layers image lalu OK. Kemudian, kliklah icon Dodge Tool yang ada di Toolbox Photoshop. Lalu sesuaikan size yang anda inginkan, kemudian klik kiri pada mouse atau toucpach sambil ditahan, arahkan dengan menggunakan kursor. Selesai, sangat gampang dan mudah.
  • Cara Menghilangkan Jerawat : ada beberapa cara yang digunakan untuk dapat menghilangkan jerawat, tapi saya akan memberikan trik yang sangat mudah dalam menghilangkan jerawat di image anda. Caranya : Open image lalu pilih gambar yang ingin anda edit, kemudian pada kolom layers image, buka lah gembok yang terkunci dengan cara men-double klik layers image lalu OK.


Sabtu, 21 Januari 2012

HTML

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Pada rangkuman kali ini, saya akan menjelaskan beberapa kode strict dalam HTML. Untuk membuat sebuah file html, disini saya menggunakan software yang sangat sederhana, yaitu notepad atau notepad ++. Disetiap komputer pasti software ini selalu ada, jadi tidak perlu lagi untuk mendownload atau mengistall softwarenya.

Sebelum ada membuat skripsi html, disarankan agar anda dapat menginstal WampServer. Wamp adalah sebuah aplikasi yang dapat menjadikan komputer kita menjadi sebuah server. Kegunaan wamp server ini untuk membuat jaringan local sendiri dalam artian kita dapat membuat website secara offline untuk masa coba-coba di komputer sendiri. Jadi fungsi dari wamp server itu sendiri merupakan server website kita untuk cara memakainya. 

Biasanya para perancang web atau web master jika akan merencanakan (planing), kemudian membangun (buliding )dilakukan di komputer local atau bisa juga di jaringan local, tidak langsung di host --> internet. Oleh karena itu perlu dikomputer kita di jadikan server sehingga kita seolah olah sedang meng update di hostnya ( tempat penyimpanan file2 yang diperlukan website ) ---> internet.

Pastikan setelah anda mengistall wampserver, pada icon wampserver di taskbar berwarna hijau. Hijau berarti wampserver anda dapat digunakan. Jika merah, maka wampserver anda tidak dapat digunakan. 

Baik, sebelum membuat skrip html. Bukalah salah satu browser anda, ketikkan pada alamat addres bar "localhost", kemudian akan muncul ruang server. Itu masih belum bisa digunakan. Jika anda mengistal wamp server dengan mengklik next saja, maka bukalah folder wamp pada drive C:\ , kemudian pilih folder "www", didalam folder ini hapus semua file di dalamnya. Setelah anda menghapus file tersebut, kembali ke browser anda, lalu refresh kembali localhost tadi, maka akan muncul ruang server yang sesungguhnya seperti gambar disamping. 

Jika anda sudah mengikuti langkah diatas anda dapat membuat skrip html pada notepad. Saya akan berikan beberapa tag list tentang HTML skrip.
<html> // Mendefinisikan root dari suatu dokumen HTML
<head> // Mendefinisikan informasi tentang dokumen
<body> // Mendefinisikan isi dokumen

Dibawah ini ada beberapa tag list HTML yang bisa digunakan untuk para pemula :

1. Membuat Center,gunakan kode : <p align="center">Belajar</p>
2. Membuat Posisi kekanan gunakan kode : <p align="right">Belajar</p>
3. Membuat Posisi kekiri gunakan kode: <p align="left">Belajar</p>
4. Membuat Huruf Tebal gunakan kode: <b>Belajar</b>
5. Membuat Huruf Garis Bawah gunakan kode : <u>Belajar</u>
6. Membuat Huruf bercetak Miring gunakan kode : <i>Belajar</i>
7. Membuat Kombinasi huruf tebal,miring,garisbawah,gunakan kode : <b><i><u>Belajar</u></i></b>
8. Membuat Huruf Hidden gunakan kode : <span style="visibility: hidden">Belajar</span>
9. Membuat Huruf Besar semua (uppercase) gunakan kode :
    <span style="text-transform: uppercase">Belajar</span> 10. Membuat Huruf Subscribe / kecil di bawah gunakan kode:
      <p>4<sub>2</sub></p>hasilnya seperti ini: 42
11. Membuat Huruf bergaris tengah gunakan kode: <strike>Belajar</strike>
12. Menentukan jenis huruf gunakan kode:<p><font-family="Arial" >Belajar</font></p>
13. Menentukan ukuran huruf gunakan kode:<p><font-size="3" >Belajar</font></p>
14. Menentukan warna huruf gunakan kode:<p style="color: green; >Belajar</p>
15.Membuat bullet dot bolong gunakan kode: 
     <ul type="circle">
     <li>DOT 1</li>
     <li>DOT 2</li>
     <li>DOT 3</li>
     </ul>
16. Membuat bullet dot kotak gunakan kode: 
      <ul type="square">
      <li>DOT 1</li>
      <li>DOT 2</li>
      <li>DOT 3</li>
      </ul>
17. Menentukan kombinasi warna,jenis,dan ukuran huruf gunakan kode: 
      <p><font style="color: red; font-family: courier new; font-size: 15px;" >Belajar</font></p
18. Membuat tabel border solid gunakan kode:
      <table border="1" width="200">
      <tr> // Mendefinisikan sebuah baris dalam tabel
      <td style="border-style: solid">Text</td>
      </tr>
      </table>
19. Membuat teks bergerak masukan <marquee>teks</marquee>
20. Membuat link menggunakan : <a href="url">Link text</a>
21. Membuat text berkedip  gunakan kode : <blink>Teks berkedip</blink>

Selasa, 10 Januari 2012

Perang Jaringan: Netcut & Netcut Defender

Dunia cyber memang tak akan habis kalau terus menguak seluk-beluk tentang keamanan jaringan, mulai dari yang newbie sampai dengan advance.
Saya kembali dari camping dengan membawa sedikit mainan kecil yang bisa dibilang cukup asyik untuk menemani kita berperang dalam jaringan kecil baik itu LAN atau Wireless LAN (WLAN). Yup, netcut sebuah aplikasi yang sudah sangat familiar di telinga para kaum pencuri bandwidth, pentester, hingga hacker ini telah mencapai versi 2.1.1. Namun tahukah Anda bahwa berbarengan dengan rilis netcut baru itu kini Arcai.com’s selaku vendor netcut telah merilis software sandingan untuk melawan netcut yang telah disalahgunakan untuk kejahatan, yaitu Netcut Defender yang saya bawa dengan versi 2.1.1
Prinsip kerjanya masih sama dengan checklist Protect My Computer di program netcut itu sendiri, bedanya tools ini lebih dibuat khusus untuk bertahan dari netcut (saya belum mencoba untuk network attack selain netcut). Aplikasi ini secara default akan berjalan saat startup di systemtray.
 Untuk Anda yang suka berperang jaringan dengan netcut dan tidak sedang menghidupkan firewall baik di komputer Anda maupun di network, tools ini pantas untuk dicoba karena memang dari pihak Arcai.com’s sendiri sedang membutuhkan bantuan Anda untuk mengujinya
Saya? Saya sudah mendapati beberapa kekurangan ketika bereksperimen dengan ini adalah :

1. Tulisan Protected by Netcut Defender bukan berasal dari Netcut Defender melainkan dari Netcut itu sendiri. Intinya Netcut 2.1.1 ini belum bisa mengenali Netcut Defender 2.1.1 dengan baik.
2. Bila window diclose maka program bukan akan tertutup melainkan dikecilkan menuju syatemtray, dengan kata lain action untuk close dan minimize menjadi sama yang seharusnya berbeda
3. Netcut dan Netcut Defender masih memaksa untuk run saat startup biarpun opsi untuk startup telah dihilangkan

Dengain ini bug-bug tersebut telah saya submit ke pihak netcut untuk diperbaiki
Untuk saat ini saya belum merekomendasikan Anda untuk memakai tools Netcut Defender mengingat masih banyaknya bug yang ada, lebih baik bila Anda mempercayakan kepada ahli firewall yang lebih baik seperti Comodo Firewall

Minggu, 08 Januari 2012

Perang Dingin User Linux Dan Windows

Oke, sebuah posting dengan judul yang rumit dan aneh. Disini, saya akan membahas apa yang menyebabkan konflik antara user windows dan linux beserta pemecahannya. Ada 2 golongan disini. Saya yakin bahwa user A akan berkata, “Ah, orang kurang kerjaan. Cuma bisa mbandingin windows dan linux. LOL!”. Sedangkan para user B akan berkata, “Hmm, apaan nih posting? Kayaknya penting untuk dibaca!”.

Ya, perkataan kedua user itu benar. Hanya saja kurang tepat. Terutama yang dikatakan user A, sangat-sangat kikuk. Tidak bisa membedakan kah anda antara kata “Pemecahan” dengan “Pembandingan”? Kalau saya punya uang, sudah pasti saya kirim lagi ke SD!
Baiklah, yang pertama, saya jelaskan SEKALI LAGI fakta-fakta sebenarnya tentang linux :
Penjelasan.
  1. Linux tidak sepenuhnya aman
    Ya, saya berani 100% berkata seperti ini. Windows sangatlah rawan dengan virus dan desktop-attack lainnya. Tapi lumayan aman dengan web-attack. Di linux, tidak ada yang namanya Virus. Yang ada hanyalah Rootkit. Rootkit hadir di beragam sistem operasi seperti, Linux, Solaris dan Microsoft Windows. Rootkit ini sering mengubah bagian dari sistem operasi dan juga menginstall dirinya sendiri sebagai driver atau modul kernel (dari wikipedia). Kalau linux benar-benar aman, buat apa ada kaspersky versi linux?
  2. Tidak semua distro Linux gratis
    Ya, tidak semua distro linux itu gratis. Misalnya, Red Hat Enterprise Linux (RHEL), dihargai sekitar satu juta sampai sepuluh juta rupiah! Tentu saja distro RHEL ini ditujukan untuk keperluan khusus, misalnya server, dll.
Tanya Jawab.
  1. T: Katanya Linux mahal ya? Harganya bisa sampai ratusan ribu ya?
    J: Iya, jika kamu membeli linux untuk keperluan server seperti RedHat Enterprise Linux. Selain itu, banyak distro linux gratis didownload, dan harga CD Linux pun hanya berkisar sekitar Rp5000-20.000 saja.
  2. T : Beberapa orang mengatakan Linux itu susah dan hanya untuk keperluan bekerja. Benarkah itu?
    J : Iya, jika kamu menggunakan Linux yang Jadul. Sekarang, sudah banyak distro linux yang tampilannya lebih keren dari windows dan juga User-Friendly.
  3. T : Katanya Linux itu bisa membuat kita meng-hack linux itu sendiri karena kita otak-atik?
    J : Tidak. Cobalah definisikan kata “hack”. Memangnya user windows tidak pernah mengutak-atik windows itu sendiri?
  4. T : Kata teman saya, tampilan linux itu jelek dan tidak menarik. Benarkah?
    J : Salah! Coba anda cari screenshot Ubuntu 11.10. Jauh berbeda dengan windows yang cenderung terlihat monoton di semua versinya.
  5. T : Berapa rata-rata harga CD distro linux?
    J : Kalau anda minta CD-nya dikirim (misalnya kita beli di online-shop), tentu saja kita diminta membayar ongkos kirimnya. Tapi, kalau anda mendownload file .iso distro-nya, tinggal sediakan CD Kosong dan burn! Simpel kan?
Kenapa tidak disebutkan “Macintosh/Apple” disini? Kan sama-sama OS yang merajai dunia komputer?
Macintosh tidak diikutkan, karena hubungan Mac dengan Linux dan Windows saat ini relatif stabil. Sekarang, kita bahas terlebih dahulu apa itu Windows & Linux. Windows, adalah salah satu OS, ya, OS. Sedangkan Linux sebenarnya adalah “kernel”. Kernel ibarat otak. Jadi, kernel adalah pengatur segala sesuatunya di suatu OS. Nah, para pengembang-pengembang Linux memanfaatkan kernel ini dan membuat tampilan GUI, sehingga tidak hanya berupa background hitam dan text putih seperti waktu dulu.

Salah satu yang membedakan Linux dan Windows ini adalah prinsip dan latar belakangnya. Windows memiliki prinsip closed-source dan memiliki latar belakang komersial di bawah naungan Microsoft. Closed-source ini artinya tidak membagikan kode sumber secara bebas. Sehingga orang yang ingin menjadi pengembang Windows harus bekerja untuk microsoft.

Bagaimana dengan linux? Linux memiliki prinsip open-source dan latar belakang non-komersial. Open-source disini adalah kebalikan closed-source, kode sumber boleh dibagikan secara bebas. Latar belakang non-komersial ini juga turut membuat perkembangan Linux menjadi sangat pesat. Ada beberapa hal yang perlu diingat, arti dari opensource adalah sebagai berikut :
  1. Bebas dikembangkan dengan cara apapun.
  2. Bebas digunakan semua orang.
  3. Bebas digunakan untuk kepentingan komersial dan pendidikan.
  4. Bebas didistribusikan dengan cara apapun. Termasuk dengan cara dijual.
Oke, sekarang kita akan menggunakan istilah “proprietary”, (dalam hal ini adalah Microsoft), dan OSS untuk Opensource Software.

Selain masalah salah kaprah tentang OSS yang berbayar dan gratis, ada lagi yang masih terlihat salah terhadap OSS yang lain, yaitu masalah penggunaan Open Source. Pertanyaan yang menimbulkan masalahnya adalah begini: “Kapan Anda menggunakan OSS?”. Ternyata banyak yang masih bingung jawabnya. Ada yang beralasan gak bisa jawab karena masih menggunakan sistem operasi proprietary terkenal sejagad raya bernama Windows. Saya cuma bisa geleng-geleng kepala dan mengelus dada. Untuk kasus di atas mungkin kernelnya tidak open source. Tapi bisa saja aplikasi yang digunakan sehari2 adalah OSS.

Katakanlah ada Mister X yang merupakan pengguna setia Windows (genuine). Selain memanfaatkan Windows (operating system proprietary), Mister X adalah seorang pengembang aplikasi web. Dia menggunakan IIS (web server proprietary) sebagai toolsnya. Kemudian pada IIS-nya dia menanamkan PHP engine, menginstall dan mengkonfigurasi MySQL server agar bisa berjalan baik di komputernya. Untuk mengecek hasil desain aplikasi web nya, Mister X menggunakan Mozilla Firefox. Untuk contoh ini, maka kernel Windows Mister X emang bukan OSS. Source code kernel Windows tidak disediakan untuk publik secara bebas.

Web Server IIS Mister X juga tidak bisa dimodifikasi seenaknya, karena source codenya hak cipta Microsoft (Proprietary). MySQL Server Mister X adalah salah satu produk OSS. Kalo gak percaya anda bisa download source codenya di situsnya. Siapa tau sampean pengen ngembangin MySQL Server versi sendiri.
Dalam contoh ini, Mister X hanya sekedar memanfaatkan OSS. Tapi kan Firefox yang dipake Mister X juga produk OSS. Free pada OSS adalah free dalam arti “bebas”, bukan “gratis”. Lebih tepatnya bukan “Free” tapi “Freedom”. Karena tidak semua OSS dihargai nol rupiah alias gratis. Lagipula, tidak semua Proprietary Source juga berbayar. Ada juga yang nol rupiah alias freeware.

Alangkah bagusnya jika kita menggunakan OSS secara menyeluruh. Mulai dari pake kernel yang memang kode sumbernya terbuka seperti Linux atau BSD. Sampe aplikasinya juga OSS. Pengguna OSS ada dua jenis menurut saya, yaitu golongan yang memang butuh source code dari program lain untuk pengembangan softwarenya lebih lanjut. Serta golongan simpatisan OSS aja. Karena prinsip berbagi source code seperti berbagi jasa aja. Kalo ada orang lain yang ngasih source code secara cuma-cuma, maka rasanya “nggak enak” gitu kalo kita yang pengembang juga ga ngasih harga cuma-cuma juga.

Oke, back to topic. Intinya, kita tidak bisa menggunakan salah satu saja dari 2 OS ini. Bila anda memakai Windows, web yang anda kunjungi, 99,9% saya yakin serverwebnya adalah Linux. Jarang sekali ada web yang servernya windows, karena manja dan harus direstart ulang setiap harinya. Sedangkan server linux? Serverweb linux bisa berjalan 5 tahun tanpa manja dan tanpa minta direstart ulang.
Oh iya, sampai lupa, Apple juga turut serta dalam pengembangan komputer di jagad raya ini. Bebarapa distro linux, GUI-nya terinspirasi dari tampilan Macintosh. Tapi bukan berarti mencontek dan mengklaim-klaim lho ya… 

Tidak hanya itu, Apple juga turut berpartisipasi untuk menaikan harga komputer di dunia ini. Hehehe… :)
Lalu, yang membuat Linux kurang populer? Ya, jam terbang alias waktu munculnya sudah dicuri start oleh Microsoft dan Apple. Jadi, ya wajar saja kalau terjadi adu mulut dan kemampuan di antara 2 user OS ini.
Perlu diingat, saya tidak membanding-bandingkan, hanya membahas masalah konflik ini saja.
Salam Open Source!